English French German Spain Italian Dutch -.,.- Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified
by : alpha

Gerak lurus beraturan

Selasa, 22 Februari 2011
Gerak lurus beraturan didefinisikan sebagai gerak suatu benda dengan kecepatan tetap. Kecepatan tetap artinya baik besar maupun arahnya tetap, sehingga istilah kecepatan dapat juga diganti dengan kelajuan.
Maka dengan demikian gerak lurus beraturan didefinisikan juga sebagai gerak suatu benda pada lintasan lurus dengan kelajuan tetap
Ciri atau Karakteristik GLB
Kecepatan/kelajuan tetap (V = tetap)
Percepatan tidak ada (a = 0)





Rumus:
\!v=\frac{s}{t}
Dengan ketentuan:
  • \!s = Jarak yang ditempuh (m, km)
  • \!v = Kecepatan (km/jam, m/s)
  • \!t = Waktu tempuh (jam, sekon)
Catatan:
  1. Untuk mencari jarak yang ditempuh, rumusnya adalah \!s=\!v\times\!t.
  2. Untuk mencari waktu tempuh, rumusnya adalah \!t=\frac{s}{v}.
  3. Untuk mencari kecepatan, rumusnya adalah \!v=\frac{s}{t}.
Grafik Gerak Lurus Beraturan ( GLB )
Grafik V terhadap t dan Grafik X terhadap t  sebagai berikut :
untitled
Dari grafik diatas dapat kita lihat dengan bertambahnya waktu kecepatan gerak tidak mengalami perubahan (tetap) sehingga grafik kecepatan berupa garis datar.
Sedangkan grafik X terhadap t dengan jarak tempuh (X) dihitung dengan rumus X = V . t, sehingga pada
  • t = 1 s maka X = 20 m
  • t = 2 s maka X = 40 m
  • t = 3 s maka X = 60 m
  • t = 4 s maka X = 80 m
  • Dari grafik  maka Kelajuan rata-rata dapat dirumuskan :  \!v=\frac{s_{total}}{t_{total}}
  • Jarak Tempuh (s)
    1 km =  1000 m     atau  103 m
    1   m =  0,001 km  atau  10-3 km
    Waktu (t)
    1 jam = 60 menit
    1 menit = 60 sekon
    Sehingga  1 jam = 60 menit = 60(60 sekon) = 3600 sekon
    Maka  1 sekon =  1/3600 jam
    Kecepatan (V)
    36 km/jam = …  m/s
    Lihat diatas ( 1 km = 1000 m dan  1 jam = 3600 sekon)
    Maka
    1 km/jam =  36×1000 m/3600 s
    =  36000 m/3600 s
    =  10 m/s



0 komentar:

Posting Komentar


ShoutMix chat widget
 
© aLpHa~bEtA | Designed by Blogger Templates.